gravatar

Ketua Majelis Syuro PKS: Yusuf Supendi Lakukan Fitnah

Jakarta, Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminudin buka mulut terkait 'aksi' mantan koleganya Yusuf Supendi ke Badan Kehormatan (BK) DPR. Hilmi menuding laporan Yusuf atas Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq dan Sekjen PKS Anis Matta sebagai fitnah.
"Itu fitnah," kata Hilmi saat dihubungi wartawan, Kamis (17/3/2011).

Hilmi menyerahkan sepenuhnya laporan Yusuf yang juga pendiri Partai Keadilan, cikal bakal PKS itu, ke tim advokasi partai. "Kan kita ada tim advokasi DPP bidang hukum. Tanyalah ke DPP. Saya tegaskan itu fitnah," imbuhnya.

Hilmi menegaskan, pelaporan Yusuf ke BK DPR juga sebagai tindakan orang sakit hati karena dipecat dari partai. "Dia indispliner dipecat partai," terangnya.

Bagaimana dengan tudingan Anda suka melakukan intervensi di DPP? "Saya nggak mengurus organisasi, semua kan yang mengurus DPP. Saya kan di majelis syuro, bukan di DPP. Semua kegiatan di DPP lebih baik tanyakan ke DPP," tuturnya.

Sebelumnya salah seorang pendiri Partai Keadilan (PK), Yusuf Supendi melaporkan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq dan Sekjen PKS Anis Matta ke Sekretariat BK DPR, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta.

"Presiden PKS Luthfi, yang berpengalaman jihad di Afghanistan sewaktu menjabat sebagai Bendahara PK untuk Pemilu 1999 mendapat 94 persen dana dari Timur Tengah. Pada Pilpres 2004, mendapat dana dari mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla sebesar Rp 34 miliar," ujar Yusuf kepada wartawan di Gedung DPR.(ndr/fay)(detik.com)

Photobucket

catatan-catatan

Video Streaming HTI

Kitab-kitab Gratis

Photobucket